Jumat, 21 September 2018

Agenda dan Aktivitas Imam Royani

Warga harus yakin dengan pilihannya, siapa Caleg yang akan dipilih di pileg 2019. Memilih caleg yang tepat merupakan keuntungan tersendiri bagi warga. Calg yang tepat tentu caleg yang sungguh-sungguh siap memperjuangkan kepentingan warga. Siap berjuang dalam fungsinya sebagai caleg untuk memperjuangkan kebijakan-kebijakan yang memihak kepentingan-kepentingan warga secara keseluruhan dan umat islam.

Harapan saya, bahwa mejelang pileg 2019 ini berharap bisa bersilaturahmi kepada semua masyarakat yang akan saya diwakili. Saya berharap warga benar-benar mengetahui dan mengenal caleg yang akan dipilih menjadi wakilnya. Warga harus yakin dengan pilihannya itu.

Maka, Saya, H. Imam Royani, sebagaimana orang sering memanggilnya Bang Royan, semoga menjadi salah satu wakil rakyat yang bisa sesuai harapan karena saya siap berjuang. Dan tentu perjuangan ini bagian dari tanggung jawab dan amalan yang tak bisa dipisahkan dari agama islam.

Masyarakat di enam kelurahan yang ada di Bekasi Utara merupakan daerah pemilihan (DAPIL) 2 Kota Bekasi. Kelurahan tersebut meliputi : Harapan Jaya, Harapan Baru, Kaliabang Tengah, Marga Mulya, Perwira,Teluk Pucung.

Meski bermula lewat halaman blog ini, semoga tak mengurangi makna perjumpaan kita dan semoga kita bisa lanjut silaturahmi di darat. Caleg tak hanya satu, ada sekitar lima puluhan caleg yang bisa menjadi pilihan. Hanya saja mari kita memohon dalam pileg 2019 kita memiliki caleg yang benar-benar saip, sanggup, dan sungguh-sungguh berjuang penuh keberpihakkan kepada masyarakat Kota Bekasi, khususnya Bekasi Utara.

Saya sangat senang bila kita bisa bersama-sama berjuang untuk masa depan kita semua bersama saya, H. Imam Royan,No. Urut 5 Dapil 2 Bekasi Utara dari Partai Bulan Bintang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar